Sabtu, 20 Mei 2017

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 14 Mei 2017 (Bgn 2)


Aliran Zen atau Aliran Dhyana diperuntukkan untuk praktisi yang memiliki kebijaksanaan yang tinggi, kalau bukan serupa dengan Sesepuh ke-6, Master Huineng, maka takkan punya kesempatan untuk memasuki pintu Dharma ini.

Sebagian praktisi akan terlebih dulu duduk di bangku Sekolah Dasar, Sekolah Menengah, Universitas dan S2. Demikian pula dengan Ajaran Buddha, melatih diri secara bertahap, sedikitpun bukan semu.

Setelah Buddha Sakyamuni memasuki Parinirvana, siswa-siswaNya menuju ke berbagai penjuru untuk menyebarluaskan Buddha Dharma, masing-masing mendirikan aliran tersendiri, seperti di Tiongkok ada berdiri 10 aliran. Bila ditinjau dari silsilah, semua aliran ini cuma punya satu Guru Sesepuh yakni Buddha Sakyamuni.  

Aliran yang berasal dari India masuk ke Tiongkok adalah Aliran Dhyana, Aliran Satyasiddhi, Aliran Vinaya dan sebagainya. Sedangkan yang berdiri di Tiongkok adalah Aliran Tiantai dengan sutra pegangannya adalah Sutra Lotus, Aliran Xianshou dengan sutra pegangannya adalah Avatamsaka Sutra, aliran-aliran ini didirikan oleh para guru sesepuh Tiongkok.  

Sampai pada masa kejayaan Dinasti Sui (581-617) dan Dinasti Tang (618-907), Agama Buddha menciptakan kehidupan masyarakat yang harmonis,  

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 14 Mei 2017

禪宗,是接引上上根人,不是六祖那樣的人沒有分。一般人要從小學、中學、大學、研究所,這是通途大道。佛教是教育,一點都不假。以後學生,釋迦牟尼佛多才多藝,一個老師,學生當中成就的,有成就的,自己立宗派,在中國就有十個宗,十個宗的祖師都是釋迦牟尼佛。從印度傳過來的,禪宗、成實宗、俱舍宗是從印度傳過來的,還有戒律,律宗,禪宗也是的。中國自己成立的,天台宗、賢首宗,賢首是以《華嚴》為主,天台是以《法華》為主,中國祖師自己所建立的。到隋唐盛極一時,為當代造成和諧的社會,大同的世界,這歷史上有記載的。

文摘恭錄 淨土大經科註(第四回)  (第四三八集)  2017/5/14




 

Ajaran yang tercantum di dalam Sutra Usia Tanpa Batas ini bagus! Setelah membaca isi sutra, kita dapat mengetahui bahwa di tempat mana Buddha Sakyamuni membabarkan Dharma, hati penduduk di sana berubah jadi baik, oleh karena hati manusia berubah maka lingkungan hunian juga ikut berubah, kebenaran ini sangat mendalam, di dalam sutra Mahayana banyak disinggung tentang hal ini, lingkungan berubah menuruti perubahan hati.    

Perubahan ini meliputi yang pertama adalah jiwa raga kita, andaikata hati berubah jadi baik, maka jasmani dan rohani akan sehat, lingkungan hunian juga jadi baik. Seorang kalyanamitra sejati, insan yang sangat baik, lingkungan huniannya, apabila saat permulaan fengshui-nya tidak bagus, tetapi oleh karena hati dan perbuatannya baik, setelah menghuni selama tiga tahun, maka dengan sendirinya lingkungan sekitar tempat huniannya, gunung, sungai dan daratan juga akan berubah jadi baik, fengshui-nya jadi bagus.

Maka itu orang tempo dulu bilang, semua tempat yang fengshui-nya bagus, sejak awal sudah dikuasai oleh para Bhiksu, seolah-olah menganggap bahwa para praktisi adalah ahli fengshui, sesungguhnya bukanlah demikian. Asalkan hati baik, tutur kata baik, perbuatan baik, maka tidak ada yang buruk, dia menetap di tempat tersebut selama tiga tahun, maka fengshui-nya akan berubah jadi baik. Lingkungan berubah menuruti perubahan hati, demikian pula dengan keadaan masyarakat, negara dan dunia.

Hari ini kondisi masyarakat begitu kacau, apa sebabnya? Apabila anda membaca buku insan suci dan bijak, buku Ajaran Buddha, maka jawabannya adalah mudah. Apa alasannya? Hati manusia sudah jahat. Lobha, dosa dan moha, orang sekarang niatnya sedemikian rupa, hatinya serakah, angkuh, curiga, dungu.

Maka itu dalam berpikir, berkata dan bertindak, manusia dituntun oleh hati sedemikian rupa, lobha, dosa dan moha merupakan pemberi perintah. Ucapan tidak baik, perbuatan tidak baik, lingkungan hunian juga jadi tidak baik, bencana dan musibah menyerang bertubi-tubi. Ditambah dengan perseteruan antar manusia, menuju pada pecahnya peperangan, malapetaka manusia. Bencana alam, krisis kemanusiaan, kini di dunia ini, isu begini tidak pernah berhenti, bayangkan, betapa mengerikan.

Lantas apakah ada solusinya? Dengan Ajaran Buddha. Mengapa demikian? Oleh karena Ajaran Buddha mencakup 4 jenis pendidikan, yaitu : yang pertama, pendidikan etika; yang kedua, pendidikan moralitas; pendidikan Hukum Karma; yang keempat, pendidikan insan suci dan bijak.

Dalam satu kehidupan ini, apabila pelatihan dirimu berhasil, maka anda telah melampaui enam alam tumimbal lahir, selanjutnya takkan mengalami penderitaan lagi.

Ajaran Buddha bertujuan keluar dari enam alam tumimbal lahir, sedangkan Ajaran Konfusius dan Ajaran Tao tujuannya adalah Surga, Alam Surga berada di Kamaloka, jadi masih belum keluar dari Triloka (Kamaloka, Rupaloka, Arupaloka), belum memutuskan lingkaran enam alam tumimbal lahir.

Inilah Ajaran Buddha, kita harus mengenalinya dengan jelas, barulah bisa serius mempelajarinya. Kita belajar karena sudah tahu tujuannya, arah yang hendak dicapai, semoga dalam kelahiran ini juga kita berhasil mengakhiri samsara dan keluar dari Triloka.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 14 Mei 2017

這個教育好!讀了這段文我們就知道了,佛常常教的地方,人心轉了,人心轉了境界就轉了,這個理很深,大乘經上說得很多,境隨心轉。境,第一個是我們的身心,你的心好,你的身體就好,你居住的環境就好。一個善人,所謂大善知識,住在這個地方,這個地方一般講風水很不好,這個善人善心他住在那裡,住上三年,自自然然這個山河大地都變好了,都變成最好的風水。所以古人有一個說法,說天下最好的風水,都是被這些和尚道士,被他們佔去了,好像他們對風水很懂得,都是風水家一樣。其實不是的。心善言善行善,沒有一樣不善,他住在那裡三年,風水當然轉過來。境隨心轉,社會如是,國家如是,世界如是。

今天社會這麼亂,原因是什麼?你要是讀聖賢書,你要是學佛,你很容易答道。原因是什麼?心壞了。什麼心?貪瞋痴慢疑,現在人是這個心,貪心、傲慢心、懷疑的心、愚痴的心。所以這些心,起心動念,言語造作,是它們在指揮,它們在發號施令。言不善,行不善,環境就不善,我們講天然災難就多了。再加上人與人之間鬥諍堅固,這就爆發戰爭,人禍。天災人禍,現在地球上沒有一天停止,你說多麼可怕。

怎麼樣對治?有什麼方法能解決?佛陀教育就能,真能。為什麼?佛陀教育裡面包含著四種教育:第一個,倫理教育;第二個,道德教育;第三個,因果教育;第四個,聖賢教育。這個聖賢教育是大聖大賢,出世間法。前面三個,世間法,後面這一個教我們好好學習,在這一生當中如果有成就,你就超越六道輪迴,往後生生世世再不到這個世間來受苦了。我們看其他宗教,好像除了儒佛之外,我們所看到的,一般宗教最高的成就,天道,欲界天、色界天、無色界天,沒有出離六道輪迴。佛出離六道輪迴非常明顯,儒跟道少數,不多,大多數都在天道。這就是佛陀教育,我們把它認清楚之後,就會很認真學習。我們有學習的方向,有學習的目標,我們希望自己了生死出三界。

文摘恭錄 淨土大經科註(第四回)  (第四三八集)  2017/5/14





 

Dalam era sekarang ini, yang paling penting adalah pelatihan diri sendiri bisa berhasil, namun di sisi lainnya juga mesti membantu insan lainnya, mengapa demikian? Membantu orang lain adalah membalas budi Buddha, membalas budi guru. Dari mana saya tahu akan hal ini? Sang Buddha membabarkannya di dalam sutra, saya membaca dan mengetahuinya dari sutra.

Sutra Usia Tanpa Batas merupakan warisan Buddha Sakyamuni, diwariskan dari generasi demi generasi, akhirnya sampai di tangan guruku, Upasaka Li Bing-nan, kemudian dari beliau diwariskan pada diriku. Apabila saya tidak menyebarluaskan sutra ini, maka saya amat bersalah pada guruku, maka itu memberi ceramah Dharma adalah membalas budi Buddha, membalas budi guru.

Untuk membalas budi mesti mengerahkan segenap kemampuan, menwujudkan-nya dengan sempurna, begini barulah betul. Maka itu hendaknya benar-benar membangkitkan niat, begitu tekad ini diikrarkan, jasa kebajikan menjadi tak terhingga. Namun tentunya juga harus serius mengamalkannya, kalau cuma berikrar tanpa pelaksanaan, maka lama kelamaan hatipun jadi mundur, jasa kebajikan pun sirna.

Asalkan hati kita tidak mundur, senantiasa giat berusaha mengamalkannya, maka pasti ada mukjizat-nya, akan ada perlindungan dari Triratna. Sesusah apapun kehidupan yang kita jalani, asalkan bisa melewati hari demi hari, maka begini sudah cukup. Hidup ini susah sedikit juga ada sisi bagusnya, meningkatkan mawas diri, oleh karena tanpa mawas diri, maka mudah mengalami kemerosotan batin, gampang malas, sehingga dalam satu kehidupan ini tidak berhasil, sia-sia saja bersua dengan Ajaran Mahayana, sungguh disayangkan.

Buddha Dharma Mahayana dibabarkan langsung oleh Buddha Sakyamuni, bila dibentangkan maka terdiri atas banyak Pintu Dharma, sebanyak 84 ribu metode pelatihan diri, namun dalam memilih Pintu Dharma, mesti dilakukan dengan seksama, apabila metode tersebut tidak cocok dengan kemampuan kita, maka capek-capek berupaya tapi tak kunjung berhasil.   

Maka itu dalam memilih Pintu Dharma, mesti berpikir secara seksama, metode mana yang harus kupilih agar bisa berhasil, Pintu Dharma mana yang saya sendiri saja tidak yakin bisa berhasil, jadi harus disesuaikan dengan kemampuan supaya dalam satu kehidupan ini juga memiliki kepastian untuk mengakhiri samsara dan keluar dari Triloka.      
   
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 14 Mei 2017

在現前這個時代,我們要成就自己,還要幫助別人,為什麼?幫助別人報佛恩,報老師的恩。我怎麼知道的?佛說的經我讀到了,我從經書上知道的。經書有老師教導我們,所以從釋迦牟尼佛到今天,就算是二千五百年,世世代代有老師傳,才傳到我這裡,我才接受到。我要再不傳,我對不起老師,所以弘法利生是報佛恩,報老師恩,是這個道理。報恩要盡心盡力,要做到究竟圓滿,這就對了。所以真正發心,這個大心一發,功德就無量。但是要有踐行,要真幹,不幹,心退了,功德也就消除,就不見了。只要我們不退心,認真努力幹,就有感應,就有三寶加持。生活再苦,能過得去就很好。日子苦一點好,警覺心高。沒有警覺心,容易忘掉,容易懈怠懶惰,這一生沒成就,遇到大乘佛法多可惜。

大乘法八萬四千法門,都是釋迦牟尼佛說的,展開無量法門,法門如果不應機,不能成就。所以接觸法門,我自己認真想一想,我修哪個法門合適,我有把握成就,哪些法門我沒有把握,要揀有把握了生死出三界的。

文摘恭錄 淨土大經科註(第四回)  (第四三八集)  2017/5/14